Kasihan..!! Calon Pengantin di Banjarbaru Terdeteksi Mengidap HIV

Waktu Baca : 4 menit
Penyebaran penyakit HIV di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan kian meresahkan. Betapa tidak, setiap pekan Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Banjarbaru menyebut selalu ada satu penderita HIV bertambah. Ironisnya, pekan ini ditemukan pada calon pengantin.  Hampir setiap bulan KPA Kota Banjarbaru menemukan sedikitnya 10 penderita HIV di kota Banjarbaru. Fakta ini menunjukkan penderita HIV di Kota Banjarbaru cukup banyak. Tidak main-main, Kementerian Kesehatan memprediksi ada 800 penderita HIV di Kota Banjarbaru. Dan hingga saat ini baru 159 penderita yang terdeteksi.

BANJARBARUKLIK.COM – Penyebaran penyakit HIV di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan kian meresahkan. Betapa tidak, setiap pekan Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Banjarbaru menyebut selalu ada satu penderita HIV bertambah. Ironisnya, pekan ini ditemukan pada calon pengantin.

Hampir setiap bulan KPA Kota Banjarbaru menemukan sedikitnya 10 penderita HIV di kota Banjarbaru. Fakta ini menunjukkan penderita HIV di Kota Banjarbaru cukup banyak. Tidak main-main, Kementerian Kesehatan memprediksi ada 800 penderita HIV di Kota Banjarbaru. Dan hingga saat ini baru 159 penderita yang terdeteksi.

Read More

“Artinya ada 700-an penderita lagi yang belum terdeteksi,”cetus Sekretaris KPA Kota Banjarbaru, Edi seperti dikutip koran harian Radar Banjarmasin edisi Sabtu, 14 Mei 2016.


Pola Penularan HIV/AIDS

Virus HIV ditemukan dalam cairan tubuh manusia, dan paling banyak ditemukan pada darah, cairan sperma dan cairan vagina. Pada cairan tubuh lain bisa juga ditemukan, misalnya air susu ibu dan juga air liur, tapi jumlahnya sangat sedikit.

Sebanyak 75 sampai 85 persen penularan virus ini terjadi melalui hubungan seks, 5 sampai 10 persen akibat alat suntik yang tercemar, 3 sampai 5 persen dapat terjadi melalui transfusi darah yang tercemar.

Lebih dari 80 persen infeksi HIV diderita oleh kelompok usia produktif antara 15 sampai 50 tahun, terutama pria, meskipun persentase penderita perempuan belakangan ternyata cenderung meningkat.


Kenali Gejala Terinfeksi HIV/AIDS

Infeksi HIV muncul dalam tiga tahap. Tahap pertama adalah serokonversi. Tahap kedua adalah masa ketika tidak ada gejala yang muncul. Dan tahap yang ketiga adalah infeksi HIV berubah menjadi AIDS.

Tahap Pertama,
Orang yang terinfeksi virus HIV akan menderita sakit mirip seperti flu. Setelah ini, HIV tidak menyebabkan gejala apa pun selama beberapa tahun. Gejala seperti flu ini akan muncul beberapa minggu setelah terinfeksi. Ini sering disebut sebagai serokonversi.

Diperkirakan sekitar 8 dari 10 orang yang terinfeksi HIV mengalami ini. Gejala yang paling umum terjadi adalah, tTenggorokan sakit, demam, muncul ruam di tubuh, biasanya tidak gatal, pembengkakan noda, limfa, penurunan berat badan, diare, kelelahan, nyeri persendian dan nyeri otot.

Gejala-gejala di atas bisa bertahan hingga satu bulan. Ini adalah pertanda sistem kekebalan tubuh sedang melawan virus. Tapi gejala tersebut bisa disebabkan oleh penyakit selain HIV. Kondisi ini tidak semata-mata karena terinfeksi HIV.

Lakukan tes HIV jika Anda merasa berisiko terinfeksi atau ketika muncul gejala yang disebutkan di atas. Tapi perlu diingat, tidak semua orang mengalami gejala sama seperti yang disebutkan di atas. Jika merasa telah melakukan sesuatu yang membuat Anda berisiko terinfeksi, kunjungi klinik atau rumah sakit terdekat untuk menjalani tes HIV.

Tahap Kedua, setelah gejala awal menghilang, biasanya HIV tidak menimbulkan gejala lebih lanjut selama bertahun-tahun (masa jendela). Ini adalah tahapan ketika infeksi HIV berlangsung tanpa munculnya gejala. Virus yang ada terus menyebar dan merusak sistem kekebalan tubuh. Pada tahapan ini, Anda akan merasa sehat dan tidak ada masalah. Kita mungkin tidak menyadari sudah mengidap HIV, tapi kita bisa menularkan infeksi ini pada orang lain. Lama tahapan ini bisa berjalan sekitar 10 tahun atau bahkan bisa lebih.

Tahap Ketiga
atau Tahap Terakhir Infeksi HIV, jika tidak ditangani, HIV akan melemahkan kemampuan tubuh dalam melawan infeksi. Dengan kondisi ini, Anda akan lebih mudah terserang penyakit serius. Tahap akhir ini lebih dikenal sebagai AIDS (Acquired Immune Deficiency Syndrome).

Beberapa gejala yang muncul pada infeksi HIV tahap terakhir diantaranya noda limfa atau kelenjar getah bening membengkak pada bagian leher dan pangkal paha, demam yang berlangsung lebih dari 10 hari, merasa kelelahan hampir pada tiap saat, berkeringat di malam hari, berat badan turun tanpa diketahui penyebabnya, bintik-bintik ungu yang tidak hilang pada kulit, sesak napas, diare yang parah dan berkelanjutan, infeksi jamur pada mulut, tenggorokan atau vagina, serta udah memar atau berdarah tanpa sebab. Risiko terkena penyakit yang mematikan akan meningkat pada tahap ini.

Obat HIV/AIDS

Tidak ada obat untuk HIV. Tapi ada pengobatan yang bisa digunakan untuk memperlambat perkembangan penyakit. Pengobatan ini akan membuat orang yang terinfeksi untuk hidup lebih lama sehingga bisa menjalani hidup dengan normal.

Dengan diagnosis HIV dini dan penanganan yang efektif, pengidap HIV tidak akan berubah menjadi AIDS. AIDS adalah stadium akhir dari infeksi virus HIV. Pada tahap ini, kemampuan tubuh untuk melawan infeksi sudah hilang sepenuhnya. (admin)



Baca Juga Berita :
1. Ada PNS Banjarbaru Mengidap HIV/AIDS
2. Hiii… Mengerikan… ! PSK Paling Laris di Lokalisasi Pembatuan Positif Mengidap HIV
3. YA..AMPUN..!! Lagi-lagi Ibu Hamil di Kota Banjarbaru Terjangkit HIV

4. Astaga..! Pelajar SMA di Banjarbaru Terdeteksi Mengidap Penyakit Seksual Menular

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *