Pendaftaran Dibuka Akhir Oktober, Pemprov Kalsel Siapkan 1.900 Kursi Untuk CPNS

Waktu Baca : 3 menit





Banjarbaruklik – Pemerintah menyediakan 100 ribu kursi untuk calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun ini. Pendaftarannya akan dibuka akhir Oktober 2019.

“Rencananya (pembukaan, red) seusai pelantikan presiden,” ujar Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB) Syafruddin di Jakarta, Rabu(21/8).

Read More

Lowongan tersebut diperuntukkan bagi formasi pemerintah pusat dan pemerintah daerah (pemda). Meski belum bisa memperinci, Syafruddin mengatakan, sudah ada instasi yang mengajukan formasinya.

Di antaranya, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, kejaksaan, dan pemda. Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana menambahkan, ada kemungkinan kuota tersebut tidak seluruhnya digunakan. Pihaknya akan menganalisis terlebih dahulu, apakah formasi yang diusulkan sesuai kebutuhan atau tidak. Terutama, untuk formasi yang diajukan oleh pemda.

“Kalau akurat, apakah mereka punya dana untuk rekrut pegawai atau tidak,” tegasnya.

Beda halnya dengan CPNS pusat. Menurut dia, kebutuhan dana sudah dianggarkan di tahun ini. Sehingga dipastikan telah ditindaklanjuti oleh Kementerian Keuangan.

Kendati demikian, lanjut dia, masih diperlukan adanya rapat terbatas (ratas) kabinet untuk menyampaikan hal tersebut. Mengingat, rekrutmen dilakukan pada pemerintahan baru nantinya. “Iya kalau nantu menterinya masih sama. Kalau berubah terus gak cocok kan,” ujarnya.

Waktu pendaftaran CPNS 2019 memang sedikit mundur dari rencana awal. Tadinya, pendaftaran CPNS dijadwalkan pada 17 Oktober 2019. Tapi, harus diundur karena pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih pada 20 Oktober 2019 nanti.

“Sekarang demisioner (para menteri, red). Baru ada menterinya paling tanggal 27 Oktober 2019 ya,” paparnya.

Meski begitu, Bima memastikan semua persiapan sudah dilakukan. Pihaknya dan Kementerian PANRB telah secara intensif berkonsolidasi terkait tata cara pendaftara dan seleksi penerimaan.

Disinggung soal penerimaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), Bima mengaku masih belum ada kepastian. Pasalnya, masih ada 70 pemda yang belum mengusulkan formasinya.

“Karena belum ada kesamaan pemahaman, jadi kita dahulukan yang CPNS dulu,” ungkapnya.

Kasubid Formasi dan Pengadaan BKD Kalsel, Hendra Saputra mengatakan usulan pemprov sebenarnya sudah masuk sejak awal tahun lalu. Jumlah yang diajukan lebih dari seribu orang. Kualifikasi yang dicari adalah tenaga kependidikan dan tenaga kesehatan.

Dia mengaku belum mendapat kabar resmi tentang ini dan karenanya belum memperbaharui formasi yang diajukan. “Kami belum mendapat kabar secera resmi hingga hari ini (kemarin). Informasi ini hanya beredar di medsos saja. Tunggu saja pasti diumumkan,” ujar Hendra kemarin.

Saat perekrutan CPNS tahun 2018 tadi, Pemprov mengusulkan sebanyak 1.900 orang. Namun, pemerintah pusat hanya menyetujui 328 orang. Kepala BKD Kalsel, Perkasa Alam pada bulan Juni lalu mengatakan pemprov akan kembali mengusulkan 1.900 kursi.

Jumlah itu menurutnya, sesuai dengan kebutuhan dan keperluan PNS di pemprov.

“Kami usulkan sama. Tinggal pemerintah pusat menganalisa sesuai kemampuan keuangan. Mudah-mudahan lebih banyak seperti tahun sebelumnya,” ujar Perkasa kala itu.

Setiap tahun terangnya, rata-rata terdapat 250 PNS yang pensiun. Itu belum, maskih banyak tenaga honorer atau tenaga kontrak yang belum terakomodir. “Kami usulkan sebanyak-banyaknya dulu. Entah nanti diakomodir melalui CPNS maupun PPPK tinggal pemerintah pusat,” tandasnya.(*)

sumber : prokal.co

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *