Diamankan, Dua Oknum Mahasiswa Uniska Terlibat Perkelahian

Waktu Baca : 2 menit
Mahasiswa UNISKA mengamankan oknum mahasiswa yang mengeluarkan senjata tajam yamg terlibat perkelahian

Banjarbarbuklik – Aktivitas perkuliahan di Kampus Uniska Banjarbaru, Senin, (14/10) siang terganggu dengan adanya perkelahian antar oknum mahasiswa setempat.


Para mahasiswa yang awalnya sedang serius kuliah, menjadi geger dengan adanya perkelahian itu. Apalagi satu di antara oknun mahasiswa menggunakan senjata tajam.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dari aksi perkelahian antar oknum mahasiswa itu. Meski satu di antara pelaku membawa senjata tajam.
Berdasarkan data yang dihimpun, oknum mahasiswa yang membawa senjata tajam bahkan diamankan ke Polres Banjarbaru.
Awalnya, suasana perkuliahan berlangsung seperti biasanya. Namun, suasana berubah saat mahasiswa datang dan langsung mengeluarkan senjata tajam.
Melihat aksi itu, mahasiswa yang lain seketika langsung beraksi dan mengamankan oknum mahasiswa yang mengeluarkan senjata tajam itu.
Adanya kejadian itu, aplikasi siharat dipakai oleh mahasiswa sehingga Polres Banjarbaru yang mendapati laporan kejadian ini melalui aplikasi Siharat langsung mendatangi lokasi kejadian.
Pemilik senjata tajam dan lawannya akhirnya dimintai keterangan polisi dan pemilik sajam langsung diamankan pihak kepolisian.
Kapolres Banjarbaru AKBP Kelana Jaya melalui Kasat Reskrim AKP Aryansyah membenarkan dengan perkelahian itu.
Pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap mahasiswa yang membawa sajam dan sudah memintai keterangan para saksi.
“Sudah kita amankan untuk yang membawa sajam dan masih dalam pemeriksaan,” katanya.
Kasubbag Humas AKP Siti Rohayati menambahkan bahwa pada perkelahian itu tidak ada korban luka.(*)
sumber : tribunnews

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *