Guru Jaro Bimbing 300 Jemaah Umrah Permata Shafwah

Waktu Baca : 3 menit
UMRAH: Sebanyak 300 jemaah umrah PT Permata Shafwah Travel melakukan sesi foto bersama

Banjarbaruklik – Sebanyak 300 jemaah umrah PT Permata Shafwah Travel diberangkatkan dari Bandara Syamsudin Noor Banjarbaru, minggu kedua Februari tadi. Jemaah berasal dari berbagai daerah di Regional Kalimantan.

“Alhamdulillah, jemaah kita tidak hanya dari Kalsel seperti Banjarmasin hingga Tanjung. Namun ada juga dari Batu Kajang, Balikpapan, Palangkaraya Kalteng. Semuanya kita kumpulkan. Mudahan keberkahan ini bisa memberi kelancaran dalam ibadah kita,” ujar Iwan, selaku Kepala Cabang PT Permata Shafwah Travel.

Read More

Menariknya, keberangkatan jemaah umrah dari Permata Shafwah kali ini didampingi langsung oleh CEO dari Permata Shafwah, yakni Muhammah Helmi. Beruntungnya pula dibimbing langsung oleh Ustaz Ahmad Sanusi Iberahim atau lebih dikenal Guru Jaro.

BIMBINGAN: CEO Permata Shafwah H Helmi juga ikut membimbing jemaah umrah ke tanah suci.

“Alhamdulillah kami bersama jemaah Permata Shafwah, di bawah pimpinan Pak Haji Helmi, dan Guru Abdullah Mukti. Mudah-mudahan perjalanan ini dipelihara oleh Allah SWT, antasshohibu fii shafwari wal khalifatu fil ahli. Engkau ya Allah SWT sahabat kami dalam perjalanan dan pemelihara keluarga kami yang tinggal,” ujar Guru Jaro dalam menyampaikan pengarahan.

Permata Shafwah juga akan kembali memberangkatkan jemaah umrah dalam rangka Itikaf Ramadan pada pertengahan Mei. Harganya sangat terjangkau mulai dari Rp33 juta untuk program 14 hari.

Dengan mengikuti program ini, jemaah akan merasakan pengalaman berpuasa di Mekkah selama 7 Hari dan 7 hari merasakan suasana Lebaran di Kota Mekkah.

Program ini menggunakan penerbangan langsung maskapai Garuda Indonesia. Tempat menginap sangat direkomendasikan di Mekkah maupun Madinah, yakni berdekatan dengan masjid.

Selain itu ada program lainnya yakni Umrah plus Turki pada Maret. Tarifnya mulai Rp33 juta dengan fasilitas hotel bintang 4. Sedangkan Umrah Syawal pada tanggal akhir mei 2020 paket 12 hari ditarif dengan harga Rp28,75 juta (all in).

BIMBINGAN: Guru Jaro membimbing 300 jemaah umrah Permata Shafwah berangkat ke Tanah Suci.

Sekadar diketahui, selain travel umrah yang terdaftar di Kemenag dengan No PPIU 482 2018, Permata Shafwah juga merupakan Provider Visa dan penyedia Ticketing International bersertifikat IATA. “Kami memegang amanah jemaah. Kami menjamin kepastian hotel, tiket semua H-1 Bulan” ujar Syafiq selaku Direktur Operasional. Info lebih lanjut bisa kunjungi website permatashafwah.co.id. Hotline di-082337758910. (*)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *