27 Jemaah Cluster Gowa Warga Banjarbaru Masuk Daftar ODP

Waktu Baca : 2 menit
BERI KETERANGAN – Kepala Dinas Kesehatan Banjarbaru, Rizana Mirza memberikan keterangan kepada Banjarbaruklik, Kamis (9/4) siang.

Banjarbaruklik – Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru menegaskan, warga Banjar baru yang baru pulang usai kegiatan keagamaan beberapa waktu lalu di Gowa Sulawesi Selatan, akhirnya terdeteksi oleh Pemko Banjarbaru.

Hal ini dijelaskan, Kepala Dinas Kesehatan Banjarbaru, Rizana Mirza kepada Banjarbaruklik, Kamis (9/4) siang. Dia mengatakan, Jamaah Cluster Gowa Warga Banjarbaru ini terus dipantau dan semua masuk daftar Orang Dalam Pemantauan (ODP)

Read More

“Data jamaah Cluster Gowa warga Banjarbaru yang sudah jelas identitas dan kontaknya sebanyak 27 orang.
Seluruhnya masuk dalam pemantauan dan berstatus ODP,” ujar Kadinkes.

Dia menerangkan, dalam beberapa hari kedepan puluhan orang Cluster Gowa ini akan dilakukan Rapid Test.

“Insha Allah hari Sabtu (11/4) nanti, Meraka semuanya akan kami dilakukan rapid test yang dilaksankan di Dinkes. Mudah-mudahan tidak ada yang positif, tetapi kita tetap upayakan tes ini,” tambahnya

Mirza menyapaikan, 27 ODP Cluster Gowa saat ini sudah diisolasi mandiri. ODP juga ada tingkatan yang ringan dan ODP berisiko. Tetapi 27 ODP Cluster Gowa semua tetap masuk daftar pantau, karena dengan kondisi saat ini pihaknya tidak ingin ambil resiko.

Ia menjelaskan terkait peta luas sebaran Covid-19 ini, dari Dinkes sendiri sudah bekerjasama dengan bagian IT. Rencananya untuk membuat peta sebaran per kecamatan yang ada di Banjarbaru bisa ditampilkan.

“Mudah-mudahan dalam 2 sampai 3 hari ini bisa update setiap hari mengenai sebaran dan perkembangan.
Sekda juga akan diadakan konferensi pers seperti yang ada di provinsi  setiap harinya, mengenai update Covid-19 di Kota Banjarbaru ini,” tutupnya.

Perlu diketahui, Cluster Gowa adalah kumpulan orang-orang masyarakat Banjarbaru, yang belum lama ini pulang dari Gowa Sulawesi Selatan.

Usai melaksanakan kegiatan dan manjadi Peserta Ijtima Ulama Dunia 2020 di Gowa Sulawesi Selatan, yang  mengumpulkan ribuan orang dari berbagai negara.

Untuk Kalimantan Selatan, para jemaah yang ikut dalam acara keagamaan ini, diperiksa oleh otoritas kesehatan di daerah masing-masing, termasuk Kota Banjarbaru.(adl/zai)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *