Kota Banjarbaru Berduka, Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani Wafat

Waktu Baca : 2 menit
WAFAT: Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani (kiri) saat diwawacarai awak media beberapa minggu lalu. Ia wafat Senin (10/8) dini hari pukul 02.30 Wita. 
Banjarbaruklik
Kabar duka menyelimuti Kota Banjarbaru. Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani
wafat Senin (10/8) dini hari pukul 02.30 Wita di RSUD Ulin, Banjarmasin. Kabar ini disampaikan Kepala
Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Kota Banjarbaru Dedy Sotoyo.
“Innalillahi wainna ilaihi rajiun, telah meninggal
dunia H Nadjmi Adhani Walikota Banjarbaru tepat pukul 02.30 Wita, semoga beliau
diterima Allah SWT dengan sebaik-baiknya penerimaan,”ujarnya.
Dedy mengungkapkan waktu dan lokasi pemakaman almarhum Walikota
yakni di Taman Makam Bahagia
Walikota sebelumnya mendapatkan perawatan medis di ruang
ICU. Kondisi kesehatannya pun sempat dikabarkan membaik, meskipun tetap menggunakan
ventilator. Hingga pukul 02.30 Wita dikabarkan bahwa Walikota telah wafat.
Informasi yang dihimpun jenazah disalatkan di RSUD Ulin Banjarmasin pukul 06.30 Wita. Kemudian berangkat dari RSUD Ulin Banjarmasin pada pukul 07.00 Wita. Setibanya di depan Taman Makam Bahagia yang berlokasi di Jalan A Yani Km 24, Kecamatan Landasan Ulin jenazah akan kembali disalatkan.
Diberikan sebelumnya, Walikota Banjarbaru Nadjmi Adhani dinyatakan positif Covid-19. Nadjmi membuat pengumuman lewat video yang diunggah di medsos.
Dalam rekaman video berdurasi satu menit, Nadjmi memberitahukan kepada masyarakat bahwa dia terkonfirmasi positif Covid-19. Tak hanya itu, Najdmi pun menyebutkan bahwa sang istri, Ririn Nadjmi Adhani, ikut terjangkit virus Covid-19. Kendati dibantu alat pernapasan, Nadjmi pun tetap mengimbau kepada warga yang ia cintai agar terhindar dari Covid-19. (adl/tim)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *