Sekda dan Kepala DKP3 Serahkan Bantuan Beras untuk Keluarga Disabilitas Kota Banjarbaru

Waktu Baca : < 1 menit

 

Read More

Banjarbaruklik – Pemerintah Kota Banjarbaru memberikan bantuan berupa beras untuk keluarga disabilitas di Perumahan Disabilitas Kota Banjarbaru, Jumat (20/11).

Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Drs H Said Abdullah MSi saat menyerahkan bantuan didampingi langsung oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Banjarbaru Siti Hamdah.

Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Drs H Said Abdullah MSi menyampaikan bahwa pada hari pihaknya telah menyerahkan bantuan dari Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Banjarbaru.

“Bantuan berupa beras untuk keluarga disabilitas Kota Banjarbaru. Satu orang jiwa mendapatkan bantuan beras sebanyak lima kilogram total beras yang diserahkan berjumlah sebanyak 875 kilogram,”jelasnya.

H Said Abdullah berharap hal ini dapat bermanfaat bagi penyandang disabilitas netra terlebih dimasa pandemi Covid-19 yang dialami saat ini.

“Mereka tidak dapat berkerja lagi seperti biasa, mengingat pekerjaan utama mereka mengurut atau memijat. Tentunya dengan bantuan ini dapat meringankan beban mereka,”tutupnya. (Adl)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *